TNI AU. Personel Lanud D. Dumatubun yang beragama Nasrani yang dipimpin oleh Kakandi Lanud D. Dumatubun Letda Sus Helmy Ekaputra Manusiwa, menghadiri kebaktian Natal keluarga besar Polres Maluku Tenggara tahun 2023 di Balai Kebaktian (BK) Anugerah Langgur Faan, Kec. Kei Kecil, Kabupaten Maluku Tenggara, Selasa (19/12/2023).
Kegiatan Ini merupakan awal dari rangkaian kegiatan Natal, untuk tahun 2023 yang dilaksanakan oleh keluarga besar Polres Maluku Tenggara dan diikuti oleh personel dari satuan lain di antara nya dr Kodim 1503 Tual, Lanjd D. Dumatubun, Lanal Tual dan juga dr satuan lain Guna untuk meningkatkan ke imanan dan ketaqwaan umat Kristiani pada khususnya TNI/POLRI di Maluku Tenggara.
Mudah-mudahan di tahun-tahun berikutnya kita dapat membuat acara yang lebih besar dan lebih meriah di tahun 2024, dari sini mungkin langsung saya perintahkan kepada para pengurus gereja dan para kabag Polres Maluku Tenggara untuk mengadakan kegiatan rutin ibadah keagamaan tiap minggunya. Baik TNI/Polri dan elemen masyarakat di Maluku Tenggara. “Pungkas Kapolres Maluku Tenggara, AKBP Frans Duma, S.P.”
Turut Hadir dalam acara tersebut Pasi Intel Kodim 1503/Tual Letda Inf. Johan Lekatompessy, Kakandi Lanud D. Dumatubun Letda Sus Helmy Ekaputra Manusiwa,
Pendeta Ny. Welly Sedubun R, S.Th