TNI AU. Komando Sektor Ibu Kota Negara (Kosek IKN) menggelar Rapat Anggota Tahunan (RAT) Primkop Konsumen Kosek IKN Tutup Buku Tahun 2023, acara dibuka langsung Komandan Kosek IKN Marsma TNI Abdul Haris, M.MPol., M.M.O.A.S., selaku Pembina dan dihadiri oleh seluruh personel Kosek IKN, bertempat di Gedung Iskandar Kosek IKN Jakarta, Rabu (6/4/2024).
Kegiatan diawali dengan sambutan dari Ketua Primkop Konsumen Kosek IKN Lettu Lek Nurhasan, kemudian pembacaan berita acara pemeriksaan oleh perwakilan Badan Pengawas, dilanjutkan dengan sidang dan tanggapan peserta RAT, dan di akhiri dengan pengesahan laporan Pengurus serta Pengawas Primkop Konsumen Kosek IKN.
Komandan Kosek IKN dalam sambutannya mengatakan, Rapat Anggota Tahunan merupakan hal yang mutlak dilaksanakan sebagaimana yang diatur dalam peraturan menteri koperasi dan UMKM nomor 19 tahun 2015, serta forum tertinggi dalam memberikan laporan pertanggungjawaban Pengurus kepada anggota sekaligus sebagai wahana evaluasi kegiatan selama satu tahun.
Lebih lanjut Komandan berpesan, agar unsur badan usaha koperasi seperti Pengurus dan Pengawas dapat mengoptimalkan tugas fungsi dan perannya masing-masing, misalnya pemeriksaan atas pengelolaan koperasi dapat berjalan secara teratur dan sesuai peraturan perundang-undangan yang berlaku juga sesuai dengan AD ART Koperasi.
“Semoga Primer Koperasi Konsumen Kosek IKN semakin maju dan memberikan kontribusi positif, baik untuk kesejahteraan anggota maupun untuk masyarakat sekitar”, ujar Komandan Kosek IKN mengakhiri sambutannya.
Turut hadir pada acara, Asops Kosek IKN, Aspers Kosek IKN, Askomlek Kosek IKN dan Ibu Elfida, S.E., Ketua Satuan Pelaksana Sudin PPKUKM Kecamatan Makasar beserta tim mewakili Kepala Sudin PPKUKM Kota Administrasi Jakarta Timur.